Pages

Minggu, 17 April 2011

Update Status via hassannas







Penentuan Harga Permintaan dan Penawaran

Pengertian Penawaran dan Permintaan
Teori penawaran dan permintaan dalam ilmu ekonomi, adalah penggambarkan atas hubungan-hubungan di pasar, antara para calon pembeli dan penjual dari suatu barang. Model penawaran dan permintaan digunakan untuk menentukan harga dan kuantitas yang terjual di pasar. Model ini sangat penting untuk melakukan analisa ekonomi mikro terhadap perilaku serta interaksi para pembeli dan penjual. Ia juga digunakan sebagai titik tolak bagi berbagai model dan teori ekonomi lainnya. Model ini memperkirakan bahwa dalam suatu pasar yang kompetitif, harga akan berfungsi sebagai penyeimbang antara kuantitas yang diminta oleh konsumen dan kuantitas yang ditawarkan oleh produsen, sehingga terciptalah keseimbangan ekonomi antara harga dan kuantitas. Model ini mengakomodasi kemungkian adanya faktor-faktor yang dapat mengubah keseimbangan, yang kemudian akan ditampilkan dalam bentuk terjadinya pergeseran dari permintaan atau penawaran.

Pengertian Penawaran dan Permintaan
Permintaan adalah sejumlah barang yang akan dibeli atau yang diminta pada tingkat harga tertentu dalam waktu tertentu, sedangkan Penawaran adalah sejumlah barang yang ditawarkan pada tingkat harga tertentu dan dalam waktu tertentu.

Faktor-faktor yang mempengaruhi Penawaran adalah sbb:

Minggu, 10 April 2011

Pasar Modal 2011

Berita Pasar Modal Terbaru – Pasar modal Indonesia sekarang memang semakin rame oleh investor – investor pemain saham lokal yang semakin meningkat jumlahnya pada tiap tahunnya. Selain Investor local, Saham lokal Indonesia juga banyak diburu oleh banyak investor dari luar, contoh saham yang diburu banyak orang baik dari lokal maupun dari luar yaitu Saham BUMI(saham PT Bumi Resources), Telkom , Indosat dan lain-lain.

Perkembangan saham lokal memang semakin harinya bertambah investor yang ber trading saham lokal. Kita ambil salah satu contoh saja saham BUMI untuk Volume transaksinya mencapai 243,4 juta unit saham senilai Rp743,4 miliar dan frekuensi 5.855 kali. Menurutnya pakar pengamat saham lokal mengatakan, “investor berekspektasi positif atas fundamental perseroan di 2011 seiring berbagai aksi korporasi yang dilakukan belakangan ini. Hal inilah yang menyebabkan harga saham sejuta umat ini akan terus terkerek naik hingga tahun depan”.

Dan hampir tiap 3 bulannya, ijin pendirian usaha perusahaan sekuritaspun dalam sebulannya dikeluarkan oleh pemeritah Indonesia. Dengan demikian bisa kita lihat bahwa saham lokal di Indonesia peminatnya makin banyak dan bertambah untuk tiap bulannnya dan juga untuk volume bertransaksipun makin bertambah pula.