Pages

Kamis, 23 Desember 2010

Komunikasi Dalam Organisasi

anusia di dalam kehidupannya harus berkomunikasi, artinya memerlukan orang lain dan membutuhkan kelompok atau masyarakat untuk saling berinteraksi. Hal ini merupakan suatu hakekat bahwa sebagian besar pribadi manusia terbentuk dari hasil integrasi sosial dengan sesama dalam kelompok dan masyarakat. Di dalam kelompok/organisasi itu selalu terdapat bentuk kepemimpinan yang merupakan masalah penting untuk kelangsungan hidup kelompok, yang terdiri dari pemimpin dan bawahan/karyawan. Di antara kedua belah pihak harus ada two-way-communications atau komunikasi dua arah atau komunikasi timbal balik, untuk itu diperlukan adanya kerja sama yang diharapkan untuk mencapai cita-cita, baik cita-cita pribadi, maupun kelompok, untuk mencapai tujuan suatu organisasi. Kerja sama tersebut terdiri dari berbagai maksud yang meliputi hubungan sosial/kebudayaan. Hubungan yang terjadi merupakan suatu proses adanya suatu keinginan masing-masing individu, untuk memperoleh suatu hasil yang nyata dan dapat memberikan manfaat untuk kehidupan yang berkelanjutan.

Hubungan yang dilakukan oleh unsur pimpinan antara lain kelangsungan hidup berorganisasi untuk mencapai perkembangan ke arah yang lebih baik dengan menciptakan hubungan kerja sama dengan bawahannya. Hubungan yang dilakukan oleh bawahan sudah tentu mengandung maksud untuk mendapatkan simpati dari pimpinan yang merupakan motivasi untuk meningkatkan prestasi kerja ke arah yang lebih baik. Hal ini tergantung dari kebutuhan dan cara masing-masing individu, karena satu sama lain erat hubungannya dengan keahlian dan tugas-tugas yang harus dilaksanakan.

Bila sasaran komunikasi dapat diterapkan dalam suatu organisasi baik organisasi pemerintah, organisasi kemasyarakatan, maupun organisasi perusahaan, maka sasaran yang dituju pun akan beraneka ragam, tapi tujuan utamanya tentulah untuk mempersatukan individu-individu yang tergabung dalam organisasi tersebut.

Berdasarkan sifat komunikasi dan jumlah komunikasi menurut Onong Uchyana Effendi, dalam bukunya “Dimensi-Dimensi Komunikasi” hal. 50, komunikasi dapat digolongkan ke dalam tiga kategori:

1. Komunikasi antar pribadi

Komunikasi ini penerapannya antara pribadi/individu dalam usaha menyampaikan informasi yang dimaksudkan untuk mencapai kesamaan pengertian, sehingga dengan demikian dapat tercapai keinginan bersama.

2. Komunikasi kelompok

Pada prinsipnya dalam melakukan suatu komunikasi yang ditekankan adalah faktor kelompok, sehingga komunikasi menjadi lebih luas. Dalam usaha menyampaikan informasi, komunikasi dalam kelompok tidak seperti komunikasi antar pribadi.

3. Komunikasi massa

Komunikasi massa dilakukan dengan melalui alat, yaitu media massa yang meliputi cetak dan elektronik.

Kamis, 16 Desember 2010

LocalCooling Software penghemat kinerja battery laptop

Laptop/notebook adalah prangkat mobile terbaik untuk pengolah data yang flexsibel. Akan tetapi seiring dengan pemakaian laptop secara terus menerus ini mengakibatkan berdampak pada daya konsumsi baterai laptop. Sehingga kualitas daya pemakaian baterai semakin menurun. Kini telah hadir sebuah software yang patut anda coba untuk menghemat baterai laptop anda. Software ini bekerja secara otomatis dalam mengoptimalkan kinerja dari baterai anda sehingga kualitas baterai anda bila dipakai terus menerus dapat tetap maksimal. Software untuk mengoptimalkan kinerja baterai ini sangat wajib di coba untuk para pengguna laptop/notebook. Karena software ini sangat ringan dalam penggunaannya dan tidak memerlukan banyak memory untuk meloadnya. Selain itu Software ini mempunyai beberapa fitur yang menarik yaitu :

  • Baterai's discharge siklus pemantauan. Algoritma lanjutan catatan akurat bila siklus pengosongan lengkap dilakukan. Ketika dikonfigurasi jumlah siklus discharge dicapai, balon pemberitahuan muncul untuk mengingatkan bahwa cairan penuh diperlukan.
  • Lengkapi informasi baterai. Ini menghitung statistik sisa waktu di laptop yang tidak mendukung baterai waktu yang tersisa hanya informasi dan daftar muatan persentase. Menunjukkan semua informasi rinci tentang baterai, seperti tingkat memakai, kapasitas, konsumsi, manufaktur, dll
  • Notifikasi informasi daerah. Dalam modus baterai, pemberitahuan ikon menunjukkan waktu yang tersisa dan persentase baterai.
  • Otomatis rencana daya switching. Tergantung pada sumber daya dari komputer, BatteryCare dapat secara otomatis memilih rencana kekuatan yang Anda inginkan. (hanya pada Windows Vista atau yang lebih tinggi).
  • Kontrol terhadap Windows Aero dan menuntut Services. Otomatis menonaktifkan dipercepat grafis tema pada Windows Vista dan / atau jasa yang menuntut menurunkan seumur hidup baterai. Setelah laptop berhenti menggunakan baterai, tema ini kembali diaktifkan dan layanan berhenti dikembalikan.
  • Auto-update. Tidak perlu kesulitan dalam men-download installer baru, ketika sebuah versi baru tersedia, program pembaruan itu sendiri.
  • Ringan dalam sistem. Mengingat kekhawatiran tentang pengoptimalan baterai, BatteryCare tidak mengganggu kinerja sistem. Hanya memerlukan hanya 0,1% dari sumber daya prosesor dan memori.
Klik disini untuk MENDOWNLOAD

      Jumat, 26 November 2010

      UNIVERSITAS GUNADARMA MASUK 20 BESAR UNIVERSITAS TERBAIK SE ASIA TENGGARA

      Universitas Gunadarma adalah universitas yang berada di depok Jawa Barat, Indonesia. Tidak disangka, ternyata universitas ini masuk 20 besar universitas terbaik se Asia tenggara yang dimuat dalam http://snmptn.wordpress.com/2010/07/29/daftar-universitas-terbaik-indonesia-2010-se-asia-tenggara/ pada tanggal 29 Juli 2010. Saya bangga atas prestasi ini, karena saya salah satu mahasiswa universitas tersebut. Peringkat ini pun patut dibanggakan karena universitas Gunadarma berada di atas peringkat universitas negeri  dan swasta favorite lainnya yang berada di Indonesia. Berikut daftar peringkat 100 universitas terbaik se Asia tenggara :

      Jumat, 19 November 2010

      Proses Pengambilan Keputusan

      Pengambilan Keputusan adalah proses pemilihan alternatif solusi untuk suatu masalah. Dalam pengambilan keputusan, masalah adalah sesuatu kondisi yang tidak sesuai dengan yang diharapkan. Berdasarkan pemecahannya, masalah terbagi atas:
      • Masalah yang harus segera dipecahkan.
      • Masalah yang sulit dipecahkan.
      • Masalah yang tidak dapat dipecahkan,
      Semua masalah membutuhkan pemecahan. Dalam hal ini berarti dibutuhkan proses pengambilan keputusan. Pengambilan keputusan artinya menentukan alternatif terbaik dari beberapa alternatif yang  dilakukan untuk memecahkan masalah yang sedang dihadapi. 

      Jenis Keputusan

      Terdapat beberapa jenis keputusan dalam pengambilan keputusan.Berdasarkan keputusan yang harus diambil keputusan terdiri atas:  
      1. Keputusan Strategis
         
      2. Keputusan taktis
         
      3. Keputusan operasional
      Berdasarkan tersedianya pemecahan masalah, jenis keputusan yang biasanya muncul adalah:
      • Keputusan Terprogram. Keputusan ini  berkaitan dengan kebiasaan, aturan, dan cara. Dalam hal ini kondisi yang dihadapi semuanya dapat diketahui dengan pasti.
      • Keputusan tidak terprogram. Keputusan tidak terprogram ini adalah keputusan yang tidak mempunyai suatu aturan yang baku, tergantung pada jenis masalahnya. Biasanya, masalah yang membutuhkan keputusan tidak terprogram ini terjadinya tidak dapat diprediksi.
      • Keputusan tidak terstruktur.disebut tidak terstruktur karena tidak diketahui pemecahannya karena ketidakjelasan masalahnya.

      Langkah Pengambilan Keputusan

      Secara umum, langkah-langkah pengambilan keputusan adalah sebagai berikut:
      • Penetapan parameter dan variabel yang merupakan bagian dari sebuah persoalan keputusan. Biasanya pemecahan masalah yang menggunakan model matematika sangat memerlukan adanya variabel yang terukur.
      • Penetapan alternatif-alternatif pemecahan persoalan. Alternatif pemecahan masalah didapatkan dari analisis pemecahaan masalah.
      • Penetapan kriteria pemilihan alternatif untuk mendapatkan alternatif yang terbaik. Biasanya kriteria pemilihan ini didasarkan pada pay off atau hasil dari keputusan.
      • Pelaksanaan keputusan dan evaluasi hasilnya. Tahap ini disebut tahap implementasi, dimana alternatif solusi yang terpilih akan diterapkan dalam jangka waktu tertentu dan setelah itu akan dievaluasi hasilnya berdasarkan peningkatan atau penurunan pay off atau hasil.

      Kamis, 04 November 2010

      Indonesia Kembali Berduka

      Indonesia, negara yang dikenal sebagai negara subur, makmur dan agraris ternyata menyimpan sebuah cerita duka yang amat sangat banyak. Entah apa yang salah oleh negeri kita ini, bencana silih berganti datang dan pergi. Mulai dari banjir, longsor, gempa yang disertai tsunami, hingga seringnya gunung berapi meletus. Bahkan dalam bulan Oktober 2010 tercatat 3 bencana alam besar terjadi di Indonesia, dan tidak sedikit pula yang menjadi korban dalam 3 bencana besar tersebut. Banjir Wasior adalah bencana pertama yang terjadi dalam bulan Oktober 2010. Dalam bencana ini tercatat 64 orang tewas, 75 luka berat, 461 luka ringan dan 68 orang dinyatakan hilang. Yang kedua adalah gempa yang disertai tsunami yang terjadi di Mentawai Sumatra Barat. Dalam bencana ini tercatat 335 korban meninggal, 400 orang hilang, 15 orang luka berat dan 25 orang luka ringan. Yang terakhir yaitu bencana meletusnya gunung Merapi di Jogjakarta,  dalam bencana ini tercatat 29 orang tewas, bahkan juru kunci gunung merapi ikut tewas saat merapi mengeluarkan awan panasnya. Apa yang harus diperbuat jika Semua ini telah terjadi? dan siapa yang harus bertanggung jawab? semua ini kembali kepada diri kita sendiri, banjir dan longsor adalah salah satu ulah tangan jahil sekelompok manusia yang tidak bertanggung jawab. Dan kita pun seakan-akan tidak pernah mau belajar dari bencana-bencana yang pernah terjadi di Indonesia. Seharusnya kita harus mau belajar terhadap semua bencana yang telah terjadi di negara kita ini, sehingga jika suatu waktu bencana itu datang kembali kita bisa mengantisipasi hal tersebut.


      Rabu, 03 November 2010

      HISTORY OF PUNK

      Punk merupakan sub budaya yang lahir di london Inggris. Punk juga bisa di artikan sebagai suatu genre musik yang lahir pada awal tahun 1970-an. Gerakan pemuda yang diawali oleh anak-anak kelas pekerja ini dengan cepat berkembang di Amerika. Punk lebih dikenal dari segi fashion yang dikenakan dan tingkah laku yang mereka perlihatkan, seperti potongan rambut mohawk dan di warnai dengan warna-warna yang terang, sepatu boat, rantai dan spike, jaket kulit, celana jeans ketat dan baju yang tidak layak pakai dan anti kemapanan. Punk selanjutnya berkembang sebagai buah kekecewaan musisi rock kelas bawah terhadap industri musik yang saat itu didominasi musisi rock mapan, seperti The Beatles, Rolling Stone, dan Elvis Presley. Musisi punk tidak memainkan nada-nada teknik tinggi atau lagu cinta yang menyayat hati. Sebaliknya, lagu-lagu punk lebih mirip teriakan masyarakat kelas bawah terhadap kejamnya dunia. Di Indonesia istilah anarki atau anarkisme di artikan sebagai suatu tindakan perusakan, perkelahian atau kekerasan masal. Kaum punk mengartikan anarkisme tidak hanya sebatas pengertian politik semata. Dalam keseharian hidup anarkisme berarti tanpa aturan, baik dalam masyarakat maupun dalam suatu peraturan pemerintah. Punk di Indonesia di pandang sebagai suatu komunitas yang meresahkan masyarakat, tetapi semua itu hanya pandangan sebagian orang. Nyatanya mereka mempunyai sifat solidaritas yang sangat tinggi di antara satu komunitas tersebut dan mempunyai sifat kemandirian yang sangat kuat.



      Rabu, 27 Oktober 2010

      Bencana Langganan di Ibukota

               Indonesia, khususnya ibukota kita Jakarta seringkali terjadi cuaca ekstrem yang salah satu dampaknya adalah banjir. Banjir di ibukota tidak hanya terjadi sesekali, bencana yang satu ini bahkan sudah menjadi makanan utama warga ibukota di kala musim hujan datang. Entah apa penyebab pastinya Jakarta sering di landa banjir. Namun menurut pengamatan saya, banjir Jakarta di akibatkan oleh sistem drainase yang buruk. Faktor utamanya ialah perkembangan warga Jakarta sangat pesat dari tahun ke tahun, dengan banyaknya pendatang di ibukota, pembangunan tempat tinggal, sarana dan prasarana pun giat dilakukan, mulai dari perumahan, mall, dan tempat rekreasi. Hal ini menyebabkan ibukota yang dulunya rimbun akan pepohonan dan lahan terbuka hijau, makin hari makin sedikit karena pembangunan yang di lakukan tanpa memikirkan dampak yang akan di tanggung di kemudian hari. Akibatnya ibukota dikala terjadi hujan gampang sekali tergenang. Akibat lain juga sering terjadi kemacetan hampir di seluruh jalan ibukota. Hal ini sungguh sangat merugikan bagi kita semua, yang semula kita harus sampai di tempat tujuan sesuai waktu, kini terlambat beberapa jam karena macet tersebut. Bukan hanya itu, macet juga sangat merugikan bagi pengendara kendaraan, baik roda dua maupun roda empat. Karena macet menimbulkan terbuangnya gas emisi dan BBM(Bahan Bakar Minyak) yang telah kita beli. Otomatis penggunaan BBM juga meningkat. Entah apa yang harus di lakukan oleh pemprov dan pemkot DKI Jakarta untuk mengatasi masalah ini. Yang pasti kita sebagai warga ibukota mengharapkan situasi harus cepat di tangani agar kita tidak lagi harus terjebak macet.

      Rabu, 13 Oktober 2010

      Konflik Organisasi dan Penyelesaiannya

      Konflik internal dalam organisasi memang sering terjadi dalam suatu organisasi. Konflik seperti ini tidak jarang menghasilkan ha-hal negatif, yang akan merugikan organisasi. Efisiensi dan efektifitas dalam suatu organisasi akan bergerak menurun dengan munculnya konflik internal. Hal ini sejalan dengan pepatah yang ada yaitu "bersatu kita teguh bercerai kita runtuh" bahwa yang kita butuhkan dalam suatu organisasi bukanlah budaya, manajemen strategi ataupun konsep manajemen canggih, melainkan lobi dan kemampuan mengelola konflik internal.

        Cara penyelesainnya adalah sebagai berikut :
      1. Ekuitas dan hubungan manusia (public relation) menjadi sangat penting.
      2. Tahapan ini kebalikan dari yang pertama. Fokus ditujukan kepada pesaing, karena hidup dan matinya suatu organisasi di pegang oleh semua anggota organisasi tersebut.
      3. Disini menekankan inovasi dan fleksibilitas menjadi kunci dalam pengelolaan. Karena tahap ini terjadi persaingan ke dalam maupun di luar dari organisasi.
      4. Usaha yang terdiri dari banyak unit menekankan pentingnya hubungan antara unit bisnis dalam mengelola hubungan organisasi tersebut.

       Jadi perlu di ingat bahwa jalannya suatu organisasi bisa mulus dan tidaknya ditentukan oleh semua anggota maupun pimpinan organisasi tersebut. Jika terdapat suatu hubungan yang baik antara pimpinan dan anggota pasti organisasi tersebut akan berjalan mulus, begitupun sebaliknya.

      Rabu, 29 September 2010

      Habibie Award untuk Pakar Chipset Indonesia


      HUMAS RISTEK
      Dr Eko Fajar Nurprasetyo (paling kiri)
      JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) menganugerahi BJ Habibie Technology Award 2010 kepada Dr Eko Fajar Nurprasetyo, pendiri industri desain chipset pertama di Indonesia.

      "Kami memandang sangat perlu memberi penghargaan kepada para pelaku teknologi di seluruh tanah air dalam rangka meningkatkan daya saing dan kemajuan bangsa," kata Kepala BPPT Dr Marzan Azis Iskandar saat memberi sambutan pada BJ Habibie Technology Award 2010 di BPPT Jakarta, Selasa (28/9/2010) malam.

      Pada Penganugerahan Award yang telah diselenggarakan untuk ketiga kalinya sejak 2008 itu, hadir dalam penganugerahan tersebut mantan Presiden RI dan Menristek BJ Habibie, serta Menristek Suharna Surapranata.

      Eko yang sebelumnya telah berjaya di sebuah perusahaan semi konduktor Sony LSI di Jepang pulang ke tanah air dan memulai usahanya di bawah logo Versatile Silicon Technology, perusahaan desain IC pertama di Indonesia bersama beberapa temannya dari ITB. Pada 2008 ia bergabung dengan Xirka perusahaan nasional dan satu-satunya di Asia Tenggara yang mendesain chip untuk Wimax.

      Ia menyatakan yakin bahwa 5-10 tahun lagi Indonesia akan mampu memproduksi chipset sendiri secara massal di Indonesia. "Untuk saat ini kami masih memproduksinya di Jepang, dan dipasarkan di Jepang dan beberapa negara lain," katanya.

      Eko mengatakan, satu pabrik chip membutuhkan investasi sampai Rp 10 triliun, karena itu membangun pabrik chip di Indonesia masih memiliki hambatan besar. Ia mengatakan, harga produksi chipset sangat rendah tapi bisa dijual sangat mahal, karena itu jika Indonesia bisa memproduksi sendiri kebutuhan dalam negerinya, maka akan banyak devisa yang bisa dihemat.

      Namun demikian untuk diproduksi massal, ujarnya, baru akan untung jika produksi sudah mencapai di atas 500 ribu unit. Eko yang memperoleh penghargaan dalam bentuk cek Rp25 juta itu selain mendesain chip untuk wimax, juga mendesain chip untuk server, untuk signal, untuk processing, dan untuk scanner.